Sabtu, 30 Agustus 2014

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]


Samsung dan Nokia Siap Luncurkan Aplikasi Peta Android

Posted: 30 Aug 2014 03:41 AM PDT

Meskipun Microsoft telah menghentikan produksi keluarga smartphone Nokia X, tetapi Kerja keras dari Nokia saat mengembangkan ekosistem aplikasi Android untuk seri Nokia X ternyata tidak sia-sia karena saat ini Nokia telah berhasil menggaet Samsung sebagai patner baru mereka dalam membuat aplikasi Android lain.

Jika melihat dua mantan kompetitor tersebut bekerja sama dalam membuat sebuah peta digital baru yang nantinya akan diterapkan pada perangkat mobile memang terasa cukup aneh. Tetapi kenyataannya memang demikian, peta baru hasil dari kerja sama kedua perusahaan tersebut dikabarkan akan mampu mengalahkan kemampuan dari Google Maps yang saat ini merupakan aplikasi peta yang paling banyak dipakai pengguna smartphone di dunia.

Hubungan antara Google dan Samsung mulai mengalami keretakan ketika Samsung memilih OS Tizen untuk smartwatch mereka. Pabrikan asal Korea Selatan tersebut kemungkinan besar mengambil keputusan untuk berkerja sama dengan Nokia karena keretakan hubungan tersebut. Dengan kerja sama ini, sepertinya Google akan lebih kebakaran jenggot karena Samsung akan membenamkan aplikasi peta tersebut pada jajaran gadget Galaxy.

peta samsung galaxy

Aplikasi peta baru hasil kolaborasi kedua perusahaan ini akan menawarkan satu fitur baru yang tidak dimiliki Google Maps. Fitur tersebut bernama Offline Maps. Seperti namanya, offline Maps memungkinkan pengguna untuk dapat mengunduh peta-peta dari berbagai macam negara yang ada di dunia dan menggunakan peta tersebut secara offline. Fitur ini tentunya akan cukup membantu para wisatawan yang sering dipusingkan karena biasanya ketika mereka berwisata, di beberapa daerah wisata tertentu tidak tersedia koneksi internet.

Fitur offline Maps nantinya bisa diunduh secara gratis. Selain itu, aplikasi ini memiliki banyak koleksi peta yang bisa di download. Terhitung, setidaknnya ada 200 negara di dunia pada aplikasi tersebut. Meskipun Anda memakai mode offline, saat menggunakan aplikasi ini Anda masih tetap bisa mendapatkan informasi mengenai jalur transportasi atau jalur pejalan kaki yang ada di sekitar 100 negara. Saat anda telah mendapatkan koneksi internet, maka peta yang Anda pakai akan menampilkan informasi lalu lintas serta jadwal kendaraan umum. Tentunya informasi tersebut ditampilkan secara real-time.

BlackBerry Porsche Design P’9983 Dilapisi Kaca Safir

Posted: 30 Aug 2014 03:30 AM PDT

Rupanya BlackBerry tidak hanya memfokuskan pengembangan smartphonenya untuk kalangan pebisnis saja, karena baru-baru ini BlackBerry juga dikabarkan sedang membuat sebuah handset premium bernama Porsche. Lalu, seperti apa spesifikasi dari smartphone BlackBerry yang membawa nama salah satu mobil terkenal keluaran Jerman tersebut?

Bocoran spesifikasi dari BlackBerry Porsche Design P’9983 yang sudah dikonfirmasi kebenarannya tersebut telah beredar di internet dan memperlihatkan sebuah smartphone kelas high-end dari BlackBerry yang desainnya mirip dengan BlackBerry Passport. Kemiripan BlackBerry Porsche Design P’9983 dengan BlackBerry Passport salah satunya bisa dilihat pada konsep layar yang memiliki rasio 1:1.

BlackBerry Porsche sendiri memiliki layar berukuran OLED 3,1 inci dengan resolusi 720 x 720 piksel. Selain itu, smartphone ini juga sudah masuk dalam jajaran smartphone berkinerja super. Menurut rumor yang beredar, smartphone ini diprediksi akan membawa RAM 2 GB dan prosesor Dual-core SoC yang berkecepatan 1,5 GHz. Untuk kapasitas memorinya, BlackBerry Porsche ini dikabarkan akan membawa memori internal hingga mencapai 64 GB. Tentunya kapasitas tersebut lebih dari cukup untuk dapat mengakomodinir data-data atau file-file hiburan dan pekerjaan sehingga Anda tidak perlu menambahkan kartu memori microSD untuk menambah kapasitasnya.

.BlackBerry Porsche Design P9983

Bagian casing belakang BlackBerry Porsche memakai lapisan kaca yagn bertekstur ‘tenun’ . Casing tersebut digadang-gadang muncul pada BlackBerry Passport. Dengan casing tersebut, smartphone ini mampu menghasikan kesan mahal dan elegan persis seperti mobil Porsche. Hadir juga pada BlackBerry Porsche ini tombol samping dan logo BlackBerry yang berasal dari lapisan stainless-steel.

Menurut kabar, BlackBerry akan membalut layar BlackBerry Porsche dengan memakai lapisan kaca safir yang merupakan lapisan kaca terkuat di dunia. Lapisan tersebut akan ikut menghiasi kamera belakang yang dimiliki BlackBerry Porsche sehingga mengurangi resiko terjadinya goresan.

Penggunaan lapisan kaca safir pada lapisan kameranya memang dirasa cukup tepat karena kamera belakang dari smartphone ini tidak menjorok ke dalam sehingga kemungkinan besar akan mudah tergores. Untuk kualitas kameranya sendiri, BlackBerry Porsche akan memakai kamera utama beresolusi 8 MP dan kamera depan beresolusi 2 MP.

BlackBerry Porsche Design P’9983 ini diprediksi akan mucul bulan depan bersamaan dengan munculnya BlackBerry Passport. Jika melihat baterai berkapasitas 2.100 mAh yang dimiliki oleh smartphone ini, maka BlackBerry Porsche Design P’9983 kemungkinan akan mampu bertahan cukup lama.

Jumat, 29 Agustus 2014

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]


Samsung Umumkan Gear S Secara Remsi

Posted: 28 Aug 2014 09:40 PM PDT

Samsung Electronics pada hari kamis (28/8/2014) lalu telah mengumumkan kehadiran dari Samsung Gear S yang merupakan perangkat cerdas berbentuk jam tangan. Perangkat ini merupakan perangkat wearable device yang bisa Anda kenakan di tubuh, atau lebih tepatnya di tangan Anda. Gear S tentunya memiliki perbedaan dengan Samsung Gear. Pada Gear S terdapat slot SIM card sehingga Anda bisa internetan secara langsung tanpa perlu menghubungkan perangkat tersebut ke smartphone atau phablet Galaxy. Selain internetan, Anda juga bisa melakukan panggilan telepon dengan menggunakan perangkat ini.

Jika melihat desainnya, maka konsumen akan menyadari bahwa Gear S terlihat lebih elegan dibandingkan dengan Galaxy Gear. Gear S memiliki layar Super AMOLED yang melengkung. Terdapat juga tali yang fleksibel sehingga membuat Samsung Gear S diklaim lebih nyaman saat dipakai di pergelangan tangan.

Samsung Gear S menawarkan sesuatu yang baru melalui konektifitas 3G yang diusungnya. Pelanggan akan merasakan pengalaman wearable yang powerful dengan kebebasan dalam menjalani setiap aktivitas pada perangkat ini.

 

Samsung Gear S

 

Terdapat aplikasi Health dan Nike+ Running pada jam tangan pintar milik Samsung ini yang sangat berguna untuk mereka yang menyukai aktivitas fitnes. Selain itu, Samsung Gear S juga telah mendapatkan sertifikasi IP67. Dengan begitu, sudah jelas bahwa produk ini anti air dan debu.

Samsung Gear S ini rencananya akan dijual mulai bulan Oktober mendatang. Produk ini juga akan disandingkan dengan perangkat Samsung lain seperti headset Gear Circle dan beberapa produk lainnya. Ada beberapa sensor yang telah disematkan ke dalam produk ini. Contohnya seperti akselerometer, barometer dan sensor lain yang berguna untuk konsumen. Selain itu, hadir juga dukungan Bluetooth yang memungkinkan pengguna untuk menghubungkan perangkat ini dengan smartphone atau perangkat lain dan mengizinkannya untuk menerima panggilan serta notifikasi.

Spesifikasi Samsung Gear S

Network

  •   900/2100 or 850/1900 (3G)
  •   900/1800 or 850/1900 (2G)

Ukuran

  • Dimension 39.8 x 58.3 x 12.5
  • Display 2.0 inchi Super AMOLED
  • (360 x 480)

Fitur

  • Dual core 1.0 GHz
  • OS Tizen based wearable platform

Memori

  • RAM : 512MB
  •   4GB Internal Memory

Battery

  • 300mAh Li-ion

Dua Ponsel Archos Siap Meluncur Kepasaran September Mendatang

Posted: 28 Aug 2014 09:31 PM PDT

Menurut kabar yang beredar, Archos telah bersiap menghadirkan 2 ponsel Android baru dalam waktu dekat. Kedua ponsel tersebut adalah Archos 50b Platinum dan Archos 45c Platinum. Lalu seperti apa spesifikasi yang dimiliki kedua ponsel Archos tersebut? Simak ulasannya di bawah ini.

Archos 50b Platinum

Archos 50c Platinum

Archos 50b Platinum merupakan ponsel dual-SIM yang memiliki layar IPS dengan ukuran 5 inch dan resolusi qHD. Ponsel ini juga berjalan pada sistem operasi Android 4.4 KitKat. Di bagian dapur pacunya terdapat processor quad-core MediaTek MT6582 yang berkecepatan 1.3GHz dan GPU Mali-400MP2. Spesifikasi tersebut dilengkapi dengan RAM berukuran 512MB. Ponsel terbaru dari Archos ini diklaim akan menjadi unggulan untuk ponsel di kelasnya. Tentunya ponsel ini juga akan hadir dengan harga yang terjangkau.

Archos 50b Platinum hadir dengan membawa kamera utama beresolusi 8 MP yang telah didukung dengan LED flash. Hadir pula kamera kedua beresolusi 2 MP di bagian depannya yang bisa dipakai untuk selfie. Archos berjanji bahwa pihaknya akan memberikan bonus microSD dengan kapasitas 8GB dan beberapa back-case yang berwarna-warni untuk setiap paket penjualan ponsel ini. Tentunya ini merupakan tawaran yang sangat menarik untuk para konsumen.

Bonus microSD yang dijanjikan pihak Archos memang sangat dibutuhkan oleh konsumen mengingat ponsel yang akan dijual pada September mendatang dengan kisaran harga Rp. 2,2 juta ini hanya memiliki memori internal sebesar 4GB saja.

Archos 45c Platinum

Archos 45c Platinum

Archos 45c Platinum merupakan ponsel yang diposisikan sebagai adik dari 50b Platinum. Ponsel ini dibekali dengan layar IPS yang berukuran 4,5 dan memiliki resolusi FWVGA (480 x 854 piksel). Meskipun begitu, Archos tetap akan menyematkan kemampuan dual-SIM untuk ponsel yang satu ini.

Kamera utama dari Archos 45c Platinum memiliki resolusi sebesar 5MP. Sementara itu, kamera depannya akan beresolusi 2MP. Archos masih belum menyebutkan spesifikasi processor dan RAM yang akan disematkan ke dalam ponsel ini. Tetapi yang jelas, Archos 45c Platinum tersebut akan hadir dengan bateria Li-Po yang kapasitas 1700mAh. Archos 45c Platinum sendiri akan dijual sekitar Rp. 1,8 jutaan dan dirilis pada bulan September mendatang.

Kamis, 28 Agustus 2014

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]


Redmi 1S, Langkah Awal Xiaomi di Indonesia

Posted: 27 Aug 2014 07:37 PM PDT

Xiaomi yang merupakan produsen elektronik asal Tiongkok yang saat ini tengah populer akhirnya meresmikan kehadiran mereka di pasar Indonesia pada hari Rabu (27/8/2014) kemarin. Xiaomi sejatinya telah memperkenalkan diri mereka ke publik Indonesia di awal Juni yang lalu melalui ajang Indonesia Cellular Show 2014 yang dilaksanakan di Jakarta. Sebagai permulaan, Xiaomi pun meluncurkan smartphone Redmi 1S ke pasaran Indonesia.

Xiaomi Redmi 1S adalah nama internasional untuk Xiaomi Hongmi 1S. Terdapat dua varian utama untuk produk ini., yang pertama menggunakan prosesor MediaTek MTK6582 quad-core berkecepatan 1,3GHz dan varian yang kedua menggunakan Qualcomm Snapdragon 400 quad-core berkecepatan 1,6GHz. Smartphone Redmi 1S yang dijual oleh pihak Xiaomi di Indonesia adalah versi Redmi 1S yang memakai Snapdragon 400.

Redmi 1S adalah smartphone yang mengedepankan kualitas terbaik dan mementingkan pengalaman pengguna atau user experience tetapi dengan harga yang terjangkau. Redmi 1S mengusung layar 720 HD dan dilengkapi dengan kamera 8 MP yang mampu menghasilkan gambar dengan kualitas yang sangat baik. Selain itu, smartphone ini juga memiliki kapasitas baterai yang tinggi dan berbagai macam varian fitur software. Hal tersebut merupakan bagian dari sistem operasi MIUI v5 yang tentunya akan membuat para konsumen merasa sangat puas.

Xiaomi Redmi 1S

Xiaomi Redmi 1S akan dibanderol dengan harga Rp 1.499.000 di Indonesia. Harga tersebut masih terbilang tidak terlalu jauh berbeda dengan harga jual di negara-negara tetangga. Selain itu, harga tersebut juga merupakan sebuah harga yang sangat bersaing jika dibandingkan dengan produk dengan spesifikasi sejenis yang saat ini telah beredar di tanah di Tanah Air.

Pihak Xiaomi percaya bahwa dengan harga Rp 1.499.000, tentunya smartphone ini akan cocok untuk masyarakat dari golongan manapun di Indonesia yang menginginkan smartphone berkualitas tetapi dengan harga terjangkau. Pihaknya mengatakan bahwa mereka berusaha sebaik mungkin untuk dapat memberikan customer experience yang terbaik dengan menghadirkan berbagai platform media sosial serta call dan service center di Indonesia.

Xiaomi akan tetap memakai metode online dan flash sale untuk memasarkan Xiaomi Redmi 1S. Di Indonesia, perusahaan Xiaomi akan bekerja sama dengan retailer online Lazada untuk pemesanan produk Xiaomi secara online. Sementara itu, untuk memasok barang-barang mereka ke Tanah Air, perusahaan ini melakukan kerjasama dengan distributor Trikomsel dan Erajaya.

G2 Touch Qwerty : Smartphone dengan Touchscreen dan Qwerty

Posted: 27 Aug 2014 07:29 PM PDT

Smartphone saat ini telah menjadi perangkat yang banyak dicari orang. Orang-orang dari berbagai lapisan masyarakat pun berbodong-bondong meninggalkan handphone mereka dan beralih ke smartphone. Sebenarnya ini tidak mengherankan mengingat smartphone mampu memberikan banyak manfaat dan memiliki fitur yang lebih baik dibandingkan handphone biasa.

Tingginya kebutuhan masyarakat akan smartphone membuat banyak produsen berlomba-lomba dalam meluncurkan smartphone yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat saat ini.

Salah satu yang mungkin akan mengdapat perhatikan kali ini adalah Andromax G2 Touch Qwerty yang baru saja diluncurkan oleh Smartfren Andromax. Untuk masalah performa, Andromax G2 Touch Qwerty ini hadir dengan fitur internal yang cukup mumpuni. Smarthphone ini memakai Android 4.3 Jelly Bean yang bisa di upgrade ke Android 4.4 KitKat sebagai sistem operasinya. Dibagian dapur pacu, smartphone ini dperkuat dengan processor Snapdragon Dual Core Cortex A7 berkecepatan 1,2 GHz. Smartphone dual SIM GSM CDMA miliki Smartfren Andromax ini juga memiliki memori internal sebesar 4 GB. Kapasitas memorit tersebut bisa ditambah dengan memori eksternal Micro SDHC hingga mencapai 32 GB.

Andromax G2 Touch Qwerty2

Jika Anda sangat menyukai aktivitas memotret, maka Andromax G2 Touch Qwerty mungkin bisa menjadi smartphone pilihan Anda, karena perangkat pintar ini memiliki Dual Camera. Dimana kamera belakangnya berukuran 5 MP (AF) dan dilengkapi dengan LED Flash. Sementara itu, kamera depannya hadir dengan resolusi 1,3MP. Selain itu, smartphone yang memiliki ketebalan hanya 10 mm ini juga telah dilengkapi dengan fitur FM Radio dan Multimedia. Hadir juga Snapdragon Audio+ yang mampu memberikan pengalaman Audio yang lebih baik sehingga penggemar musik sudah pasti akan menyukai smartphone ini.

Terdapat Snapdragon Quick Charge pada Andromax G2 Touch Qwerty yang membuat smartphone ini mampu mengisi daya hingga mencapai 40 persen lebih cepat dari smartphone kebanyakan.

Smartphone yang ada dipasaran saat ini kebanyakan mengandalkan fungsi touchscreen untuk pengoperasiannya. Tetapi tidak untuk Andromax G2 Touch Qwerty. Ini karena smartphone tersebut hadir dengan layar touchscreen dan keyboard Qwerty sekaligus sehingga pengguna bisa memilih untuk menggunakan salah satu diantara kedua fitur tersebut saat mengoprasikan smartphone ini. Keyboard Qwerty sangat cocok bagi konsumen yang tidak terbiasa dengan keyboard touchscreen.

Rabu, 27 Agustus 2014

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]


Phablet LG G3 Stylus : Versi murah LG G3

Posted: 26 Aug 2014 08:09 PM PDT

Seperti yang kita ketahui, LG baru saja mempublikasikan beberapa detail spesifikasi phablet LG G3 Stylus. Meskipun phablet ini mengusung nama ‘G3′, tetapi ternyata perbedaan hardware yang dimiliki G3 Stylus sepertinya cukup jauh jika dibandingkan dengan LG G3. Bahkan, LG G3 Stylus juga diperkirakan tidak akan mampu menahan laju phablet Galaxy Note 4.

LG yang merupakan perusahaan elektronik terbesar kedua yang ada di Korea Selatan mengungkapkan bahwa G3 Stylus merupakan LG G3 versi murah. Seperti yang telah disebutkan, LG G3 dan LG G3 Stylus memiliki perbedaan yang cukup jauh dan salah satu perbedaan yang paling menonjol terletak pada Layarnya.

LG G3 memiliki layar Quad-HD inci yang beresolusi 1440 x 2560 piksel. Sementara itu, LG G3 Stylus hanya memiliki layar qDH 5,5 inci yang beresolusi 540 x 960 piksel. Tentunya ini merupakan suatu hal yang mengecewakan. Galaxy Note 4 yang merupakan kompetitor dari phablet tersebut dikabarkan akan hadir dengan layar Super AMOLED dan resolusi yang sama dengan LG G3. Dengan spesifikasi tersebut, jelas Galaxy Note 4 akan dengan mudah mengalahkan LG G3 Stylus.

Phablet LG G3

Untuk masalah dapur pacu, LG G3 Stylus akan menyematkan prosesor Quad-core 1,3 GHz yang disokong dengan RAM 1 GB dan ROM berkapasitas 8 GB. Jika melihat spesifikasi dapur pacu tersebut, phablet ini juga kalah dibandingkan dengan Galaxy Note 4 yang memiliki prosesor Quad-core berkecepatan 2,5 GHz, RAM 3 GB dan ROM yang mencapai 32 GB.

Tetapi untuk urusan kamera, LG G3 Stylus tidak terlalu mengecewakan karena telah dilengkapi dengan kamera utama beresolusi 13 MP dan kamera selfie dengan resolusi 1,3 MP. Kualitas kameranya tidak terlalu jauh dengan Galaxy Note 4 yang memakai kamera belakang beresolusi 13 MP dan kamera depan beresolusi 2,1 MP. LG juga telah menambahkan sebuah stylus yan terbuat dari bahan Rubberdium supaya dapat meningkatkan fungsi aplikasi bawaan milik LG G3 Stylus.

LG G3 Stylus jelas kalah secara spesifikasi dan hardware. Tetapi meskipun begitu, phablet milik LG ini sepertinya bisa lebih menarik perhatian publik. Ini karena kemungkinan besar harga yang diusungnya lebih murah dibanding Galaxy Note 4. Debut pertama dari phablet ini akan dimulai pada September mendatang di gelaran IFA.

Apple Siap Hadirkan Keyboard QWERTY pada iPhone?

Posted: 26 Aug 2014 07:38 PM PDT

Sebenarnya Apple sudah sejak lama menerima saran untuk mengaplikasikan layar QWERTY getar atau ‘heptic feeedback’ pada iPhone yang merupakan smartphone andalan mereka. Tetapi menurut informasi terbaru, Apple memiliki rencana untuk memasang keyboard QWERTY yang lebih canggih daripada ‘heptic feeedback’. Keyboard tersebut siap di pasang pada iPhone di masa depan. Tentunya ini merupakan suatu hal yang akan dinanti banyak penggemar iPhone.

Jika mengingat keberhasilan Apple yang telah mendapatkan patennya di tahun 2009 lalu, memang tidak mengherankan jika fitur bernama ‘heptic feeedback’ dikabarkan sebagai senjata rahasia iPhone 6. Tetapi meskipun begitu, pihak Apple masih belum mau mengonfirmasi kebenaran dari kabar tersebut.

Heptic feeedback sendiri merupakan suatu sistem getar yang terkonsentrasi dan akan aktif ketika pengguna menekan tombol pada keyboard QWERTY milik iPhone. Fitur tersebut diklaim bisa menimbulkan sensasi berupa getaran seperti menekan tombol asli yang umumnya dimiliki ponsel dengan keyboard QWERTY. Ketika pengguna menekan tombol keyboard QWERTY iPhone, maka getaran yang dihasilkan hanya akan terpusat di tempat jari menyentuh layar.

iphone keyboard

Tetapi inovasi Apple sepertinya tidak hanya berhenti pada titik itu saja saja. Karena Berdasarkan sebuah paten yang telah disahkan pada tanggal 28 Juni tahun 2011 yang lalu, pihak Apple diketahui telah membuat sebuah teknologi layar lentur yang mampu menyerupai keyboard QWERTY asli. Tentunya bukan dari segi bentuk, tetap rasa yang dihasilkan oleh teknologi tersebut.

Rahasia dari teknologi tersebut terletak pada posisi tombol yang terpasang di bawah layar lentur milik iPhone. Layar fleksibel dengan keyboard virtual benar-benar bisa ditekan sehingga menghasilkan sensasi keyboard asli. Jadi ketika pengguna menekan layar, maka secara tidak langsung, pengguna akan menekan tombol yang berada di bawahnya.

Apple juga menambahkan fitur heptic feeedback untuk menyempurnakan teknologi tersebut sehingga sentuhan pada layar menjadi terasa lebih hidup. Layar lentur tersebut juga dikabarkan akan menutup seluruh bagian depan dari iPhone. Sementara itu, terdapat spekulasi lain yang menyebutkan bahwa Apple hanya akan menempatkan panel tambahan di bawah layar iPhone. Panel tersebut bisa dipakai sebagai keyboard pop up oleh pengguna. Meskipun demikian, kabar ini masih belum jelas sehingga kita perlu menunggu konfirmasi dari pihak Apple untuk mengetahui kebenarannya.

Selasa, 26 Agustus 2014

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]


Sony Xperia Z1 Compact : Smartphone Kompak Premium Terbaik

Posted: 25 Aug 2014 06:54 PM PDT

Sony telah mengklaim bahwa smartphone Xperia Z1 Compact merupakan sebuah smartphone kompak premium terbaik yang ada di dunia. Klaim dari Sony tersebut mungkin memang benar karena smartphone Z1 Compact telah mengambil hampir semua spek dan fitur yang dimiliki Xperia Z1. Tentunya, spesifikasi tersebut dibalut dengan ukuran dari Xperia Z1 yang terlihat diperkecil. Ini merupakan spesifikasi yang agak berbeda dibandingkan smartphone mini flagship dari vendor lain yang saat ini beredar di pasaran.

Lalu dengan banderol harga sekitar Rp. 6,5 jutaan, seperti apa performa yang dimiliki Xperia Z1?

Hampir semua yang dimiliki smartphone ini sama persis dengan Z1, kecuali untuk beberapa hal seperti ukuran, kapasitas baterai dan resolusi layar yang diperkecil. Tentunya, pengurangan terhadap hal-hal tersebut masih dirasa cukup wajar.

Sony Xperia Z1 Compact sendiri hadir dengan dukungan chipset Snapdragon 800 dan kamera Exmor RS berukuran 1/2.3 yang memiliki resolusi 20,7MP. Selain itu, hadir juga RAM 2GB dan desain OmniBalance yang memiliki ketahanan terhadap debu dan air.

Sony Xperia Z1 Compact

Body Z1 Compact memiliki garis desain OmniBalance yang mirip dengan Z1. Tetapi Z1 Compact terasa lebih gaul dan lebih gempal jika dibandingkan dengan Z1 yang memiliki body langsing. Ini karena body Z1 Compact berukuran lebih pendek dan lebih tebal jika dibandingkan dengan Z1.

Impresi yang dirasakan saat menggenggamnya adalah terasa hadirnya bahan premium pada bodynya. Salah satu alasnya karena bagian belakang kaca pada Body Z1 Compact dikelilingi oleh frame metal pada sisi sampingnya. Tetapi sayangnya, body yang dimiliki Z1 Compact, terutama di bagian belakang mudah kotor sehingga Anda harus rajin membersihkannya.

Xperia Z1 Compact memang hadir dengan desain yang mewah dan elegan, tetapi hal itu menimbulkan sedikit pengorbanan. Smartphone ini terasa kurang nyaman ketika digenggam karena desainnya sangat rata. Meskipun demikian, dengan ukuran yang relatif kecil, hal tersebut tentunya tidak akan terlalu bermasalah.

Selain desain yang premium, kamera adalah nilai plus utama dari seri Xperia Z. Tidak mengherankan jika Z1 Compact hadir dengan kamera yang berkualitas. Terdapat kamera beresolusi 20,7 megapiksel serta perekaman video 1080p pada smartphone ini. Lensanya memakai G Lens 27mm dan bukaan f/2.0. Kamera tersebut memiliki sensor yang berukuran lebih besar dibandingkan dengan smartphone lainnya.

Sony Xperia T3 : Lebih Tipis dari Xperia Z Ultra

Posted: 25 Aug 2014 06:43 PM PDT

Sony Xperia T3 hadir dengan resolusi layar HD. Dapur pacunya memakai RAM 1GB dan ROM berkapasitas 8GB. Prosesornya memakai Snapdragon 400 quad-core dan disandingkan dengan GPU Adreno 305. Jika dibandingkan dengan T2 Ultra yang lebih dulu dirilis, Xperia T3 memiliki ukuran yang lebih compact karena hadir dengan layar 5.3-inci, ukuran layar yang sedikit lebih kecil dibandingkan T2.

Sony Xperia T3 memiliki desain yang unibody persegi panjang dengan sudut berbentuk siku. Tetapi desainnya tidak seperti desain yang biasa diusung seri Z, Xperia T3 memiiki bagian belakang yang lebih berkontur lengkung sehingga terasa lebih nyaman ketika digenggam. Selain itu, material plastik yang dibalut dengan semi karet mampu membuat urusan grip menjadi sangat baik.

Sony Xperia T3 sendiri hadir dengan dimensi 150.7 x 77 x 7 mm dan bobot 148 gram. Ketebalan bodynya mencapai 7mm. Ini merupakan ketebalan yang terhitung tipis dan hanya beda 0.5mm dengan Xperia Z Ultra yang memiliki ketebalan 6.5mm. Untuk masalah material, tidak terdapat material premium pada bodinya karena keseluruhan body terbuat dari plastik. Tetapi meskipun demikian, Sony memberikan aksen cermin pada sekeliling ponsel dengan penempatan yang sedikit tenggelam. Hal tersebut mampu mempercantik desain body dari Sony Xperia T3.

sony Xperia T3

Sony Xperia T3 telah berjalan di Android 4.4.2 out-of the box sehingga tidak memerlukan update lagi. Tampilan Osnya mirip sekali dengan Xperia KitKat pada umumnya dan tidak terdapat perubahan khusus. Lockscreennya juga masih mengikuti gaya dari JellyBean.

Sony Xperia T3 memiliki kamera utama yang beresolusi 8MP autofokus dan dilengkapi sensor Exmor RS sehingga Anda bisa menghasilkan foto dengan kualitas yang baik. Selain itu, hadir juga LED flash yang akan sangat berguna ketika berada di kondisi rendah cahaya.

Sony telah menyematkan tombol terdedikasi untuk kamera. Dengan tombol ini, maka pengambilan gambar akan semakin mudah dan goncangan ketika melakukan pengambilan gambar dapat diminimalisir. Untuk tampilan antarmuka kameranya, terlihat mirip dengan seri Xperia lain yang baru-baru ini diluncurkan. Ada cukup banyak efek-efek menarik dan pengaturan yang mampu memanipulasi foto yang Anda ambil.

Hasil foto dari kamera Xperia T3 cukup cerah dan memiliki warna yang natural. Selain itu, gambarnya juga minim noise, baik dalam kondisi di dalam ruangan maupun di luar ruangan dengan modus standar Manual.

Senin, 25 Agustus 2014

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]


BlackBerry Passport : Senjata Andalan Baru BlackBerry

Posted: 25 Aug 2014 01:16 AM PDT

Seperti yang kita ketahui bahwa pamor dari BlackBerry perlahan-lahan semakin melemah dari tahun ketahun. BlackBerry pun kini tengah mengeluarkan berbagai daya upaya mereka supaya tetap bisa bertahan hidup dan berkompetensi melawan smartphone dengan OS lain seperti Android, Windows Phone dan iOS. Kini, BlackBerry pun mencoba menghadirkan BlackBerry Passport sebagai senjata andalannya.

BlackBerry Passport memiliki nasib yang berbeda dengan seri-seri BlackBerry sebelumnya karena smartphone ini mendapatkan perhatian tersendiri dari banyak penggemar gadget di dunia. Perhatian tersebut tidak lepas dari desain yang dimilikinya serta fitur-fitur menarik di dalamnya. Menurut kabar, fitur dan desain dari BlackBerry Passport akan diperkenalkan bulan depan.

Selain tampilan dan beberapa fitur yang unik, BlackBerry Passport juga memiliki spesifikasi unggulan. Spesifikasi tersebut sudah beredar luas di dunia maya.
BlackBerry Passport akan hadir dengan mengusung RAM berkapasitas 3 GB sehingga performanya sudah dipastikan berada di level tinggi. BlackBerry juga telah membekali smartphone tersebut dengan prosesor Quad-core Snapdragon 800 yang memiliki kecepatan 2,2 GHz. Hadir juga kartu grafis Adreno 330 yang diprediksi akan membuat tampilan dari layar BlackBerry Passport menjadi semakin mulus dan tanpa adanya lag. Selain spesifikasi tersebut, BlackBerry juga akan menghadirkan memori internal berkapasitas 32 GB yang tentunya merupakan sarana yang cukup besar untuk menyimpan berbagai macam file pekerjaan sampai dengan hiburan.

Blackberry-passport

Untuk bagian layar, BlackBerry Passport hadir dengan layar yang memiliki panel LCD 4,5 inci dengan rasio 1:1 dan beresolusi 1440 x 1440 piksel. Layar BlackBerry Passport sudah dipastikan lebih tajam dibandingkan smartphone HTC One M8 yang merupakan andalan HTC. Ini tidak lain karena layarnya memiliki kerapatan piksel 453ppi. Bandingkan dengan HTC One M8 yang hanya 441 ppi. Terlihat ada selisih perbedaan yang tentunya akan berpengaruh pada kualitas layar.

Untuk kamera, sektor tersebut juga tidak lepas dari perhatian BlackBerry. BlackBerry Passport akan hadir dengan kamera belakang berkekuatan 13 MP. Kamera tersebut telah disokong dengan fitur bernama OIS. Selain itu, smartphone ini juga memiliki sebuah kamera depan 2 MP yang bisa dipakai untuk selfie atau video call.

Seperti yang diketahui bahwa smartphone BlackBerry biasanya memiliki masalah dengan kapasitas baterai yang lemah. Tetapi untuk kali ini, BlackBerry Passport akan membawa baterai yang berkapasitas 3450 mAh. Ini merupakan kapasitas yang hampir mendekati tablet.

Sony Xperia E1 Dual : Ponsel Lucu dengan Kamera Seadanya

Posted: 25 Aug 2014 01:03 AM PDT

Sony memang terkenal dengan smartphone kelas atasnya, seperti Xperia Z1 Compact dan Xperia Z2. Tetapi Sony juga sebenarnya tidak melupakan perangkat dengan harga yang lebih murah. Salah satu buktinya adalah seri Xperia E1 Dual yang diluncurkan Sony ke pasaran dengan harga yang terbilang murah.

Xperia E1 Dual yang dibanderol dengan harga Rp. 1799.000 ini menawarkan layar berukuran 4 inci dan beresolusi WVGA (480 x 800 piksel). Dapur pacunya memiliki CPU dual-core snapdragon 200 ber-clock 1.2 GHz dan RAM 512MB. Selain itu, smartphone ini memiliki kapasitas penyimpan internal sebesar 4GB dan dilengkapi dengan kamera belakang beresolusi 3.2MP. Sistem operasinya sendiri memakai Android 4.3 Jelly Bean. Hadir juga baterai dengan kapasitas 1.750 mAh untuk menunjang spesifikasi yang dimilikinya.

Xperia E1 Dual memiliki desain body yang terinspirasi dari Xperia Z1. Tetapi dengan harga di bawah Rp. 2 juta, tentu saja kita tidak bisa berharap ponsel ini hadir dengan material premium. Bodi E1 Dual memakai bahan plastik yang bukan kelas atas. Build qualitynya pun terasa kurang istimewa.

Meskipun demikian, Xperia E1 Dual tetap terasa nyaman dan pas saat di genggam. Cover bagian belakangnya memakai bahan plastik metalik dan bisa dibuka dengan cukup mudah.

Sony Xperia E1 Dual

Xperia E1 Dual memiliki ukuran yang agak tebal (12mm) dan pendek tetapi tetap terasa ringan karena memiliki berat 122 gram sehingga membuatnya terlihat gaul dan lucu. Cover plastik metalik yang berada di belakang terasa sangat keset dan tidak mudah kotor jika dibandingkan dengan bahan dari plastik glossy. Grill loudspeakernya yang berada di bagian bawah terasa agak mencolok. Tetapi karena ini merupakan fitur unggulan Xperia E1, maka hal tersebut masih terasa wajar.

Untuk bagian kamera, cukup disayangkan karena Xperia E1 dual hanya menawarkan kamera yang berkualitas seadanya. Kamera dengan resolusi 2048×1536 piksel atau 3,2 MP mungkin memang tidak terlalu mengecewakan. Tetapi masalahnya, kamera E1 tidak dilengkapi autofokus sehingga pemotretan makro gambar objek akan terlihat nge-blur. Meskipun begitu, beberapa mode kamera seperti Auto Scene Recognitio, Sweep Panorama dan Picture Efect hadir disini sehingga kekecewaan agak sedikit terobati.

Minggu, 24 Agustus 2014

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]


Asus Zenfone 6 : Seri Zenfone dengan Kamera Terbaik

Posted: 23 Aug 2014 09:53 PM PDT

Zenfone 6 adalah phablet Android 4.3 yang memiliki layar berukuran 6 inci. Phablet ini bersama dengan seri Zenfone 4 dan 5 yang merupakan sodaranya bisa dibilang telah menggebrak pasar smartphone. Ini karena dengan harga Rp. 3.099.000, Asus Zenfone 6 mampu menawarkan spek yang wah. Prosesornya memakai Intel Atom Dual Core berkecepatan 2GHz, RAM berukuran 2GB dan kamera beresolusi 13MP.

Asus Zenfone 6 memiliki kemiripan desain dengan seri Zenfone lainnya. Desainnya terinspirasi dari Asus Padfone yang dilucurkan tahun lalu. Ini dapat dilihat dari bezel depan bagian bawah yang hadir dengan pola melingkar dan berkilau metalik sehingga membuat desain dari Zenfone terasa elegan. Material plastik dengan finishing doff dipilih sebagai material untuk casing samping dan belakangnya. Material tersebut terlihat lebih mewah jika dibadingkan plastik yang memakai finishing glossy.

Karena material plastiknya memiliki finishing doff, maka tidak akan licin saat pengguna berkeringat. Casing belakang juga bisa diganti-ganti sehingga Anda bisa menggantinya jika Anda bosan dengan warna bagian belakangnya. Bodynya dilengkapi dengan aksesoris Zenfone semacam Smart Cover.

Asus Zenfone 6

Zenfone 6 mengadopsi layar berukuran 6 inci yang sangat memuaskan para penikmat video. Anda yang menyukai game mobile juga akan sangat senang dengan layar yang diusungnya karena memiliki ukuran yang besar dan berkualitas. Layar tersebut dilapisi dengan Corning Gorilla Glass 3. Kabarnya layar Zenfone 6 juga ultra sensitif sehingga meskipun Anda menggunakan sarung tangan, layarnya masih mampu merespon gerakan jari Anda. Kualitas warna yang dihasilkan cukup cerah dan memuaskan mata para penggunanya. Penggunaan layar IPS membuat Zenfone 6 mampu menghasilkan layar yang natural. Warna hitam yang dihasilkan layarnya cukup bagus tetapi tetap vibrant dan masih enak dipandang mata.

Asus Zenfone Series selalu menjadikan kamera sebagai salah satu fitur unggulannya. Zenfone 6 sendiri memakai kamera terbaik jika dibandingkan dengan seri Zenfone lain. Kameranya memiliki bukaan besar f/2.0 dan hadir dengan mode Low Light yang berteknologi Pixel Merging. Mode tersebut mampu menggabungkan 4 piksel menjadi satu dan dipadukan dengan algoritma untuk optimalisasi gambar sehingga hasil fotonya menjadi lebih terang. Selain mode tersebut, kameranya juga dilengkapi dengan fitur-fitur dan pengaturan tingkat kecerahan standar untuk kamera phablet saat ini.

ASUS Zenfone 4 : Smartphone Low-End, Spesifikasi Mid-End

Posted: 23 Aug 2014 09:37 PM PDT

Zenfone 4 merupakan smartphone paling kecil dari tiga seri Zenfone terbaru ASUS. Tetapi meskipun demikian, smartphone yang dibanderol dengan harga satu juta ini memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni untuk ukuran smartphone sekelasnya. Ini bisa dilihat dari RAM nya yang berkapasitas 1GB dan layar yang berukuran 4-inci.

Ketiga bersaudara Zenfone hadir dengan desain yang cukup mirip satu sama lainnya. Untuk ASUS Zenfone 4, seluruh bagian bodinya terbuat dari plastik. Body dari smartphone ini memiliki aksen garis-garis melingkar pada bagian bawah tombol kapasitifnya sesuai dengan nama "Zen" yang diusung smartphone ini. Dengan ukuran dimensi 124.4 x 61.4 x 11.5 mm dan bobot 115 gram, smartphone ini pun terasa pas dalam genggaman. Sudut-sudutnya melengkung dan terdapat tekstur bagian belakang yang cukup kesat sehingga membuat genggaman terasa tidak licin.

Untuk ukuran smartphone Android murah dan powerful, biasanya kebanyakan vendor menggunakan prosesor seri lama dari MTK atau Qualcomm dan disandingkan dengan RAM berkapasitas 512MB. Tapi ASUS Zenfone 4 agak sedikit berbeda karena hadir dengan prosesor dual-core dari Intel dan dikombinasikan dengan RAM 1GB. Selain itu hadir juga JellyBean 4.3 yang janjinya bisa update ke Kitkat 4.4 sebagai os dari ASUS Zenfone 4.

ASUS Zenfone 4

Antarmukanya bernama ZenUI yang terlihat seperti kombinasi dari miUI dan LenovoUI . Terlihat agak sedikit BB10 pada bagian lockscreen serta SenseUI pada tampilan widgetnya.

Zenfone 4 hadir dengan mengusung dua kamera. Untuk kamera depannya memiliki resolusi 0.3 MP (640×360 piksel) dan untuk kamera belakang memiliki resolusi 5MP (2592 x 1944) autofokus. Sayangnya, kamera belakang tidak didukung dengan LED flash. Beberapa fitur Pixel Master yang terdapat pada seri Zenfone lain tidak hadir di sini. Sementara itu untuk kualitas foto, hasil foto di luar ruangan terlihat terang dan memiliki pewarnaan yang natural. Gambarnya cukup tajam, tetapi terlihat pinkish di bagian tengah kamera sehingga objek berwarna putih tidak berubah warnanya. Hasil foto dalam ruangan juga memiliki kesamaan dan objek bewarna putih menjadi ternodai oleh warna pink. Terdapat beberapa noise yang tidak terlalu parah sehingga bisa dimaklumi.

Sabtu, 23 Agustus 2014

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]


Sony Xperia M2 Dual : Smartphone Kelas Menengah Berdesain Premium

Posted: 23 Aug 2014 02:48 AM PDT

Xperia M2 yang saat ini dibanderol dengan harga 3 jutaan adalah smartphone Android Xperia kelas menengah yang hadir dengan dua versi. Kedua versi tersebut adalah single SIM dan Dual SIM GSM-GSM. Harga keduanya hanya memiliki selisih sekitar seratus ribuan.

Xperia Z adalah salah satu smartphone Sony yang mendapat banyak pujian dari berbagai pihak sehingga Sony pun menularkan desainnya ke smartphone seri-seri selanjutnya, termasuk Xperia M2. Desain yang dimiliki Xperia M2 lebih mirip seri Z dibanding Xperia M yang merupakan seri pendahulunya.

Dimensi total Xperia M2 adalah 139.7 x 71.1 x 8.6 mm dan bobotnya sekitar 148 gram. Penggenggaman dan portabilitas tergolong baik karena memiliki ukuran yang tidak terlalu besar sehingga masih bisa digenggam dengan menggunakan satu tangan. Sayangnya, material bagian belakangnya menggunakan plastik bening sehingga sangat mudah tergores. Bercak jari juga cukup mudah menempel pada bodynya.

Sony Xperia M2 Dual

Xperia M2 memiliki layar yang tidak teralu bagus. Tetapi meski demikian, layarnya juga tidak bisa dikatakan jelek. Pewarnaan dari Layar qHD (540 x 960 piksel) yang berukuran 4.8-inci ini terlihat cukup kusam dan tidak tajam. Tetapi warnanya tetap terasa lembut dan sudut pandang juga cukup luas. Tersedia sensor cahaya yang secara otomatis mengatur tingkat kecerahan sesuai dengan keadaan lingkungan sekitar. Ini akan sangat membantu ketika Anda menggunakannya di bawah sinar matahari.

Xperia M2 masih tetap memakai JellyBean 4.3 sebagai sistem operasinya. Terdapat dua buah slider di menu lockscreennya, slinder kanan untuk kamera dan kiri untuk pilihan widget. Xperia M2 sendiri memiliki Xperia keyboard yang hadir dengan banyak fitur. Contohnya seperti prediksi teks, bahasa mandarin hingga tema keyboard.

Terdapat dua kamera pada Xperia M2. Kamera depannya beresolusi VGA dan kamera belakangnya beresolusi 8MP aufokus dengan dukungan LED flash. Ada banyak fitur unggulan Sony yang telah disematkan untuk menunjang kamera tersebut. Contohnya seperti Steady Shot, AR effect dan berbagai fitur lainnya.

Untuk menunjang dapur pacunya, Xperia M2 telah dibekali dengan baterai Lithium Ion yang berkapasitas 2300 mAh non removeable. Baterai ini diklaim mampu bertahan di mode talk time selama 12 jam dan di mode stand by selama 597 jam untuk jaringan 3G.

Sony Xperia Z2 Tablet : Ultra tipis, Ultra Ringan dan Berharga Premium

Posted: 23 Aug 2014 02:39 AM PDT

Tablet Xperia Z2 merupakan versi tablet dari smartphone Xperia Z2. Tablet ini membawa berbagai fitur paling top untuk saat ini. Xperia Z2 Tablet yang berukuran 6,4 mm dengan berat 439 gram merupakan tablet yang teringan dan tertipis di dunia. Selain itu, tablet ini juga tahan air dan debu. Layarnya memiliki ukuran 10,1 inci dan beresolusi 1920×1200 piksel. Layar tersebut dilengkapi dengan teknologi Triluminos, X-Reality dan LED Live Color. Untuk bagian dapur pacu, Chipsetnya adalah Snapdragon 801 yang merupakan salah satu chipset teranyar dari Qualcomm. Tentunya dengan chipset tersebut, tablet yang hadir dengan ukuran RAM 3GB ini sudah terjamin performanya.

Xperia Z2 Tablet yang dibanderol dengan harga premium sekitar Rp. 8.999.000 ini juga menawarkan kualitas suara yang lebih baik karena hadir dengan teknologi peredaman derau digital atau digital noise cancelling.

Tablet Sony Xperia Z2 hadir dengan desain yang cukup kental nuansa seri Xperia Z-nya. Tampak desain ala OmniBalance pada bagian luarnya. Saat memegang Z2 Tablet, maka Anda akan menyadari bahwa beratnya amat ringan dan desainnya terasa ultra tipis. Desainnya dihiasi dengan frame samping yang menambah kesan mewah pada tablet Xperia Z2.

Sony Xperia Z2 Tablet

Tablet Xperia Z2 memiliki layar yang cukup impresif. Hadir pula Teknologi Triluminos yang memiliki andil besar pada pewarnaan yang lebih kaya dan X-Reality Mobile yang menghasilkan gambar yang lebih tajam dan cerah saat Anda melihat video atau foto hasil jepretan Anda.

Karakter warna yang dimiliki layarnya terkesan kemerahan. Tetapi jika Anda tidak suka karakter warna tersebut, maka Anda bisa mengubahnya melalui pengaturan White Balance yang terdapat pada menu Setting-Display. Terdapat tiga poin yang bisa dirubah, R untuk red atau merah, G untuk green atau hijau dan B untuk blue atau biru.

Z2 Tablet tidak memiliki kamera beresolusi 20,7MP dengan sensor yang besar seperti pada Xperia Z2 dan Z1. Kameranya hanya beresolusi 8MP dan tidak memiliki LED flash.

Performa yang canggih dan desain yang premium ultra tipis menjadikan tablet ini salah satu tablet terbaik di pasaran. Tetapi meskipun demikian, tablet ini juga hadir dengan harga yang cukup tinggi.

Jumat, 22 Agustus 2014

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]


Sony Xperia Z2 : Penyempurnaan Xperia Z1

Posted: 22 Aug 2014 03:48 AM PDT

Xperia Z2 hadir dengan desain yang hampir mirip dengan Z1 yang merupakan seri pendahulunya. Tentu saja dikarenakan smartphone ini merupakan penerus dari Z1, maka spesifikasinya juga mengalami peningkatan. Contohnya seperti prosesor yang lebih cepat, RAM yang kini berukuran 3GB hingga layar yang lebih besar.

Sony Xperia Z2 dibanderol dengan harga Rp. 8.499.000 dan tersedia dalam 3 pilihan warna, yakni hitam, putih dan ungu. Body dari Z2 masih memakai desain OmniBalance. Bodynya terlihat ramping dan hadir dengan panel kaca serta berbingkai aluminium.

Z2 memiliki berat 163 gram. Baterainya memiliki kapasitas yagn besar, yakni 3200mAh. Selain itu, smartphone ini memiliki sensor kamera 1 /2.3 inci dan berukuran lebih besar jika dibandingkan smartphone sekelasnya.

Desain dan material dari Z2 yang sangat mirip dengan seri pendahulunya mampu memberikan feel premium pada para penggunanya. Desainnya terlihat keren dan elegan meskipun desain dan material premium yang diusungnya membuat Z2 terasa kurang ergonomis. Rasa nyaman akan sedikit terganggu karena bagian sampingnya memiliki frame aluminium yang agak kaku.

Sony Xperia Z2

Meskipun demikian, material kaca yang terdapat pada body Xperia Z2 membuat sidik jari dan keringat tidak mudah menempel sehingga para pengguna tidak perlu terlalu sering membersihkan Z2.

Meskipun tidak banyak fitur yang tersemat dalam smartphone ini, Sony telah menyematkan beberapa fitur menarik seperti to wake up yang memungkinkan pengguna untuk membangunkan layar dari keadaan stand-by dengan cara mengetuk layar sebanyak dua kali. Dengan demikian, Anda bisa mengintip notifikasi atau meng-unlock layar tanpa perlu menekan tombol fisik. Ini merupakan fitur sederhana tetapi sangat berguna, terutama untuk ponsel dengan layar dan body yang besar.

Untuk masalah kamera, Sony Xperia Z2 memiliki sensor Exmor RS 20 dan dilengkapi dengan lensa Sony G Lens yang memiliki bukaan sebesar f/2.0. Lensa yang dimilikinya termasuk wide-angle dan memiliki lebar tangkapan yang menyamai lensa 27mm kamera full frame. Kamera tersebut dilengkapi dengan software pemrosesan cerdas bernama BIONZ.

Jika melihat spesifikasi yang diusungnya, maka Sony Xperia Z2 adalah suatu penyempurnaan dari seri pendahulunya yang diberi nama Xperia Z1. Beberapa penyempurnaan tersebut terlihat pada layar IPS, RAM dan berbagai atribut lainya.

Asus Zenfone 5 : Seri Zenfone Untuk Kelas Menengah

Posted: 22 Aug 2014 03:38 AM PDT

Beberapa bulan yang lalu, Asus pernah menghebohkan para pecinta Android di Indonesia. Perusahaan ini mengeluarkan seri Zenfone dengan banderol mulai dari Rp 1,2 hingga 3 jutaan. Untuk rentang harga tersebut, masing-masing seri Zenfone yang diluncurkan memiliki spek di atas smartphone keluaran vendor besar lainnya. Salah satu smartphone yang diluncurkan adalah Asus Zenfone 5 yang merupakan ponsel kelas menengah. Seperti apa spesifikasi dan kualitas yang dimilikinya?

Asus Zenfone 5 sama dengan seri Zenfone lain yang diluncurkan dalam rentang waktu di atas. Hadir dengan dukungan prosesor Intel Atom dan teknologi Hyper-threading. Dengan spek yang menjanjikan dan harga yang hanya Rp. 2.099.000, membuat banyak orang menunggu-nunggu kehadiran Zenfone 5 dipasaran.

Desain Zenfone tampak elegan dengan Bezel depan bagian bawah yang berkilau metalik dan berpola melingkar . Casing samping dan belakangnya terbuat dari material plastik yang memakai finishing doff. Dibandingkan plastik yang memakai finishing glossy, materal tersebut terlihat lebih berkelas. Selain itu, material bodynya juga membuat smartphone ini terasa cukup baik ketika digenggam karena tidak mudah licin meski tangan Anda sedang berkeringat.

Asus Zenfone 5

Untuk ukuran smartphone 5 inci, ponsel ini terasa lebar karena hadir dengan bezel yang bisa dibilang cukup tebal. Selain itu, tombol volume dan lock/power yang terasa agak keras menjadi salah satu nilai minus lain yang dimiliki smartphone ini.

Asus Zenfone 5 merupakan pilihan yang lebih umum jika dibandingkan Asus Zenfone 6. Ini karena layarnya yang sebesar 5 inci merupakan layar yang cukup baik untuk penggunaan sehari-hari, terutama untuk mereka yang aktif .

Asus sendiri memakai Zen UI sebagai Antar muka dari smartphone ini. Zen UI adalah antar muka asli buatan perusahan Asus. Antar muka ini memiliki desain yang terlihat santai dan fun, lengkap dengan berbagai ikon penuh warna dan flat yang sesuai dengan tren saat ini.

Untuk masalah kamera, hasil gambarnya kurang memuaskan. Meskipun demikian, kamera Zenfone 5 dapat diandalkan untuk hampir semua jenis kondisi. Hasil jerpetannya memiliki warna yang over-saturated meskipun white balance-nya masih terlihat nyaman dan bisa diterima.

Kamis, 21 Agustus 2014

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]


Nokia X : Smartphone Android Nokia dengan Rasa Window Phone

Posted: 21 Aug 2014 03:29 AM PDT

Di bulan Maret yang lalu, Nokia mengejutkan banyak pihak dengan meluncurkan smartphone Android pertama mereka secara resmi. Ada 3 ponsel yang diluncurkan dan salah satunya adalah Nokia X yang ditujukan untuk segmen menengah ke bawah. Meskipun memakai sistem operasi Android, tetapi ponsel ini cukup unik karena tampilan user interface-nya sangat mirip dengan Windows Phone.

Body Nokia X terbuat dari casing plastik yang cukup kokoh dan terlihat sangat mirip dengan Nokia Lumia. Dilengkapi dengan desain bezel yang memiliki ujung tegas dan berbagai pilihan warna yang menarik. Nokia X memakai finishing dof untuk balutan warnanya sehingga tidak licin dan cukup nyaman ketika digenggam.

Nokia X memiliki layar LCD IPS 4 inci dengan kualitas WVGA 16 juta warna dan beresolusi 800 x 480 piksel. Layarnya memiliki tampilan yang detail dan natural. Cukup mudah digunakan meski di bawah sinar matahari. Ini karena fitur auto brightness dan kepadatan layar yang mencapai 233 ppi. Tetapi sangat disayangkan bahwa fungsi multitouch pada layar touchscreen Nokia X hanya dapat mendeteksi gerakan 2 jari saja.

nokia x

Nokia X juga memiliki kamera berkekuatan 3,15 MP. Kamera ini jelas kalah jauh dibandingkan smartphone lain sekelas Nokia X yang umumnya mengusung kamera utama 5 MP. Hal ini diperparah dengan tidak hadirnya dukungan lampu flash LED dan kamera selfie pada Nokia X.

Di bagian dapur pacunya, terdapat prosesor Dual-core Snapdragon yang berkecepatan 1 GHz. Memori internalnya memiliki kapasitas 4 GB, tetapi Anda bisa memperluasnya hingga 32 GB. Kapasitas RAM-nya hanya 512 MB sehingga saat pengguna membuka beberapa aplikasi sekaligus, maka ponsel ini akan terasa keteteteran.

Untuk Os-nya, Nokia X memakai Jelly Bean 4.1 yang telah dirombak total oleh pihak Nokia sehingga menjadi terlihat seperti Windows Phone. Selain itu, Nokia juga telah menghapus berbagai hal yang berkaitan dengan Google. Contohnya seperti Google Store yang biasanya selalu hadir pada smartphone android kini telah diganti dengan Nokia Store.

Meskipun demikian, ponsel yang dijual dengan harga Rp 1.599.000 ini diklaim sudah support sebagian besar aplikasi yang terdapat pada Google Store. Anda pun bisa mendapatkan berbagai aplikasi tersebut dengan mengunduhnya di Nokia strore.

LG G3 : Ponsel Flagship dengan Layar Quad HD

Posted: 21 Aug 2014 03:20 AM PDT

LG G3 adalah ponsel canggih dari LG yang cukup simple dalam hal penggunaan. LG G3 memakai layar IPS yang berukuran 5,5 inci dengan resolusi Quad HD (2.560 x 1.440 piksel). Ini merupakan resolusi yang sangat tinggi sehingga layarnya mampu menghasilkan kerapatan mencapai 538ppi. Point plus lain yang dimiliki LG G3 adalah Laser Autofocus yang dapat menembakan laser ke suatu obyek. Kecepatan dari autofokus tersebut diklaim lebih cepat dibanding autofokus pada mode Phase Detection.

LG G3 bisa Anda dapatkan dengan harga Rp. 6.499.000. Harga tersebut merupakan harga yang cukup menarik karena ponsel flagship seperti LG G3 biasanya dijual di atas Rp. 7 jutaan. Lalu bagaimana dengan kualitasnya?

LG G3 secara desain sangat mirip dengan G2. Bahkan tombol lock/power nyentrik yang terletak di cover belakang juga hadir di sini. Tetapi desain dari tombol lock tersebut sedikit diubah sehingga membuatnya terlihat lebih menyatu dengan desain belakang. Sementara itu, bagian depan LG G3 terlihat lebih manis berkat sentuhan dual tone untuk warnanya dan pola-pola yang melingkar pada bagian bawah. Pola tersebut dilapis dengan bahan plastik.

LG G3

LG G3 memakai material yang lebih baik dibanding G2. Bahan dasarnya adalah polikarbonat dengan finishing doff serta campuran metal sebanyak 15 persen.

LG G3 merupakan smartphone pertama di Indonesia yang memakai layar beresolusi Quad HD. Sebanyak 76,4 persen bagian depan G3 didominasi oleh layar sehingga membuat rasio layar ke bodinya menjadi rasio paling besar jika dibandingkan dengan rasio dari smartphone lain.

LG G3 memiliki antarmuka yang lebih flat. Kesan simpel pada antar muka smartphone LG terdahulu terlihat dipertegas pada smartphone ini. Selain itu, terdapat fitur bantuan yang cerdas seperti Smart Notice, Adjustable Keyboard dan Smart Security yang memiliki Conten Lock dan Kill Switch. Content tersebut akan berfungsi saat ponsel Anda dicuri. Berbagai fitur yang terdapat pada G2 pun juga hadir di sini.

Untuk urusan kamera, LG seperti biasa memakai kamera depan yang sangat menunjang aktivitas foto Selfie. Kamera depannya berkekuatan 2.1MP dan dilengkapi dengan berbagai fitur yang dapat mempermudah Anda ketika bernarsis ria

Rabu, 20 Agustus 2014

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]


HTC One M8 Windows Phone Hadir dengan Spesifikasi yang Gahar

Posted: 20 Aug 2014 05:16 AM PDT

Neowin yang merupakan salah satu blog windows terkenal kembali memunculkan penampakan dari Smartphone HTC One M8 versi Windows Phone. Lalu, seperti apa sebenarnya HTC One M8 versi Windows Phone yang diketahui memiliki spesifikasi gahar tersebut? Simak ulasannya berikut ini.

Sosok HTC One M8 versi Windows Phone terlihat sama persis dengan HTC One M8 yang memiliki sistem operasi dari Android. HTC sepertinya ingin mengulangi kembali kesuksesan yang diraih HTC One M8 Android. Seperti yang diketahui, ponsel tersebut menjadi gadget terlaris dari HTC.

HTC One M8 versi Windows Phone sendiri pertama kali muncul di dunia maya pada bulan Juni yang lalu. Smartphone dari HTC ini dikabarkan memiliki hardware yang tidak kalah canggih dari HTC One M8 versi Android yang lebih dulu diluncurkan kepasaran. Ini terlihat dari layar HTC One M8 versi Windows Phone yang mengusung teknologi LCD3 5 inci dan memiliki kerapatan 441 ppi serta resolusi 1080 x 1980 piksel. Layar tersebut juga telah dibalut dengan Gorilla Glass 3.

HTC One M8 Windows Phone

Untuk bagian dapur pacu, HTC One M8 versi Windows Phone hadir dengan membawa prosesor Quad-core Snapdragon 3 GHz dan RAM 2 GB serta ROM berkapasitas 32 GB. Kapasitas memori yang dimilikinya cukup besar untuk saat ini. Tetapi ada sesuatu yang mengejutkan, ternyata HTC telah menyediakan slot kartu microSD yang memiliki kapasitas hingga 128 GB. Tentunya ini merupakan kapasitas memori yang sangat besar.

HTC One M8 Windows Phone juga akan mengikuti jejak HTC One M8 versi android yang menjadi salah satu smartphone selfie terbaik yang ada di pasaran. Ini karena smartphone window phone buatan HTC tersebut memiliki kamera depan 5 MP. Selain itu, untuk menunjang spesifikasinya, smartphone ini dilengkapi dengan baterai berkapasitas 2600 mAh yang tidak terlalu mengecewakan untuk ukuran smartphone kelas menengah.

Smartphone Windows Phone yang kabarnya akan dijual USD 199 atau sekitar Rp 2,3 juta ini sangat cocok untuk Anda yang memiliki hobi selfie atau menginginkan hiburan multimedia dalam sebuah smartphone. Spesifikasi yang gahar ditambah dengan dukungan window phone tentunya akan menjadi suatu hal yang banyak dinantikan oleh para penggemar smartphone.

Nokia Lumia 625 : Smartphone Mungil penerus Lumia 520

Posted: 20 Aug 2014 04:58 AM PDT

Ada beberapa produk yang diluncurkan Nokia di Indonesia pada penghujung tahun 2013 lalu. Salah satunya adalah Lumia 625. Smartphone ini disebut-sebut sebagai penerus dari ponsel Lumia 520. Lumia 625 sendiri sangat cocok untuk para pecinta hiburan.

Nokia Lumia 625 hadir di pasar mobile Indonesia pada bulan Oktober 2013 lalu dengan berbagai penawaran menarik. Nokia memberikan bonus seperti game dan jutaan lagu, baik dari artis lokal maupun artis internasional yang bisa diunduh melalui Nokia Music dan Mix Radio secara gratis untuk setiap pembelian Lumia 625.

Lumia 625 sudah support 3 jaringan, yakni 2G, 3G dan 4G serta memiliki ukurang yang cukup mungil. Dimensi totalnya sebesar 133,3 x 72,3 x 9,2 mm dan bobotnya hanya 159 gram sehingga membuat perangkat mobile yang satu ini terasa nyaman untuk digunakan sehari-hari.

Lumia 625 hadir dengan layar berukuran 4,7 inci. Layar tersebut memiliki resolusi 480 x 800 pixel dan kerapatan ~199 ppi. Terdapat Gorilla Glass 2 yang dapat melindungi layar dari goresan benda lain.

Nokia Lumia 625

Untuk urusan dapur pacu, Lumia 625 hadir dengan dukungan prosesor Dual-Core berkecepatan 1,2 GHz dan Kraitchipset Qualcomm MSM8930 Snapdragon yang disandingkan dengan GPU Adreno 305. Dapur pacunya dilengkapi dengan OS Microsoft Windows Phone 8.0 yang bisa Anda upgrade ke window versi 8.1. Spesifikasi tersebut ditunjang dengan baterai Lithium Ion berkapasitas 2000 mAh.

Lumia 625 memiliki kamera belakang 5MP. Kamera tersebut telah didukung dengan berbagai fitur seperti autofocus, geo-tagging hingga touch focus. Meskipun begitu, sangat disayangkan karena kamera Lumia 625 hanya berjenis VGA.

Baterai yang dimiliki smartphone ini telah menyatu dengan body atau disebut dengan non-removable battery. Baterai jenis ini diklaim memiliki tingkat keawetan yang lebih tinggi jika dibandingkan baterai berjenis removable battery.

Akan sedikit sulit untuk membuka cover bagian belakangnya jika Anda tidak terbiasa dengan baterai jenis ini. Anda harus berhati-hati ketika mencongkel cover belakang dengan menggunakan alat lain. Jika Anda tidak berhati-hati maka salah satu hardwarenya bisa rusak. Ini karena terdapat terdapat port charge di bagian bawah.

Nokia Lumia 625 bisa Anda dapatkan dengan harga Rp 1,999,000. Ini merupakan smartphone yang sangat cocok untuk Anda yang menyukai hiburan karena terdapat berbagai fitur mutlimedia yang menarik di dalamnya.