Minggu, 15 April 2012

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]

ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru]


Membuat Web Galeri Foto dari Instagram dengan Instagrid

Posted: 14 Apr 2012 07:33 PM PDT


Selain download foto dari Instagram, Anda juga bisa membuat web galeri dari foto-foto Anda yang terdapat di Instagram. Anda bisa dengan mudah membuat web galeri tersebut dengan menggunakan web apps yang dinamakan Instagrid. Dengan layanan dari Instagrid ini, teman Anda yang tidak memiliki akun Instagram tetap bisa melihat koleksi foto yang Anda buat dengan editing filter foto populer tersebut.

Sesuai namanya, koleksi foto yang Anda miliki di Instagram akan ditampilkan dalam bentuk grid seperti tampak pada gambar diatas. Namun tersedia uga pilihan untuk menampilkannya dalam bentuk list seperti tampak pada gambar di bawah ini.  Web galeri foto Instagram Anda tersebut bisa diakses secara publik dengan url http://instagrid.me/username/ dengan username tersebut merupakan akun Anda di Instagram.

Selain menampilkan dalam bentuk web galeri, Anda juga bisa mencetak foto Instagram Anda dengan menggunakan Pinstagram. Situs Pinstagram merupakan web apps yang dikembangkan oleh team yang sama dengan situs Instagrid.

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar